Contact us

WEEK 5 ________________  JANUARY 2021

PENGIKUT YESUS

SELENGKAPNYA


DATE MEETING GUIDELINE


Merespons ajakan pemerintah Indonesia dalam mencegah penyebaran virus Covid-19 di Jakarta dan sekitarnya, maka untuk saat ini pertemuan DATE tidak dilakukan secara fisik, namun dilakukan secara virtual dengan menggunakan platform video conference yang ada. Berikut ini adalah panduan yang dapat Saudara gunakan selama pertemuan DATE dilakukan secara virtual.

PREPARE & PRAY

Sebelum Saudara memulai pertemuan DATE reguler dan memfasilitasi diskusi, persiapkan diri Saudara dengan membaca DATE Meeting Guideline dan Berdoa supaya Roh Kudus bekerja untuk mengubahkan setiap orang yang hadir.

Persiapan adalah ekspresi IMAN.

Baca DMG

PENGIKUT YESUS

PS. JUSSAR BADUDU


SUMMARY SERMON

“Mari, ikutlah Aku,” Yesus katakan pada murid-murid-Nya. Ajakan ini menunjukkan dua hal, yaitu ada tujuan yang dari Tuhan, dan ada perjalanan yang akan kita lalui bersama-Nya.


Sebagai pengikut Kristus, kita akan menemukan kepastian dalam pribadi-Nya. Dia mengundang kita untuk ikut, berarti Dia pasti tahu jalannya dan pasti menuntun kita. Mengikut Dia membuat kita dapat mengetahui, melihat, dan mengalami Dia. Kita akan mendapatkan apa yang baik, benar, bahkan sempurna!


Keselamatan diberikan kepada orang-orang yang percaya pada-Nya. Tapi, Dia juga ingin melihat kita bertumbuh. Jika kita mengikut Sang Jalan, Kebenaran, dan Hidup, kita perlu melakukan tiga hal ini (Markus 8:34).


  1. Pertama, mengesampingkan kesenangan pribadi (menyangkal diri). Artinya perasaan dan pikiran kita bukan jadi yang terutama, tetapi mengakui Tuhan dalam segala laku kita.
  2. Kedua, bersedia memikul salib kita (pergumulan). Belajarlah dari Yesus, Dia tahu rasanya bergumul sebagai seorang manusia, tapi Dia juga tahu tujuan-Nya dan Bapa meneguhkan Dia. Dan belajar dari Daud, yang percaya pada nasihat dan tuntunan Tuhan (Mazmur 73:24-25).
  3. Ketiga, Tuhan akan tunjukkan caranya. Kita akan alami tuntunan-Nya setahap demi setahap secara pribadi. Kenal dia lebih dekat lagi, sehingga kita bisa semakin peka mendengar suara-Nya.


Tuhan tahu apa yang Dia sedang lakukan. Dia sudah punya rencana bagi kita (Yeremia 29:11). Biarlah kebenaran ini menghibur, menguatkan, dan memberikan damai kepada setiap kita.


SUPPORTING VERSES

Matius 4:19 (TB)

Yesus berkata kepada mereka: "Mari, ikutlah Aku, dan kamu akan Kujadikan penjala manusia."


Mazmur 32:8 (BIMK)

Kata TUHAN, "Aku akan menunjukkan jalan yang harus kautempuh, engkau akan Kubimbing dan Kunasihati.


Yesaya 58:11 (MSG)

I will always show you where to go. I'll give you a full life in the emptiest of places--firm muscles, strong bones.


Efesus 4:15 (TB)

Tetapi dengan teguh berpegang kepada kebenaran di dalam kasih kita bertumbuh di dalam segala hal ke arah Dia, Kristus, yang adalah Kepala.


Yohanes 14:6 (TB)

Kata Yesus kepadanya: "Akulah jalan dan kebenaran dan hidup. Tidak ada seorangpun yang datang kepada Bapa, kalau tidak melalui Aku.”


Referensi Ayat Lain:

Markus 8:34 (FAYH); Amsal 3:5-6 (TB); Mazmur 73:24-25 (TB); Mark 8:34 (MSG); Hosea 6:3 (TB); Ibrani 11:8-10 (TB); Yeremia 29:11 (MSG)


A CALL TO ACTION

Mengikut TUHAN, berarti berkeinginan untuk mengenal DIA lebih lagi.

Iman, percaya, dan berharap akan selalu menjadi alat terpenting dalam mengikuti Tuhan.

Ps. Jussar Badudu

Kita perlu nasihat dari Tuhan yang empunya kehidupan.

Ps. Jussar Badudu

DISCUSSION QUESTIONS (?)

Saudara bisa menambahkan pertanyaan-pertanyaan lain yang relevan dengan khotbah melalui tautan berikut: https://bit.ly/january_w5

  • Apa hal spesifik yang Saudara terima dari Firman Tuhan yang disampaikan di Ibadah Minggu lalu? Ceritakan

  • Untuk bertumbuh selama perjalanan tersebut, kita bisa menanyakan ke diri sendiri; adakah pengertian saya sendiri yang saya andalkan? Bagaimana caranya untuk lebih lagi bersandar kepada Tuhan?

  • Selama mempelajari tema bulan Januari yaitu "FOLLOW", ceritakan perubahan pola pikir atau tindakan yang Saudara alami.

  • Apa hal spesifik yang akan Saudara lakukan sebagai aplikasi dari Firman Tuhan minggu lalu? Ceritakan.

LET'S SERVE!

Mari bergabung dalam salah satu ministry di bawah ini dan melayani bersama para Volunteers lainnya. Ministry yang saat ini membuka kesempatan untuk melayani adalah:

Care: Connections; Hospitality, Prayer

Creative: Media (Content / Design / Photo / Video); Creative: Praise & Worship (Umum & Next Gen), Visual

Community: Next Gen, Marriage & Relationship, JPCC Men, Classes

Untuk informasi lebih detail dan cara daftar silahkan Saudara melihat di aplikasi MyJPCC di bagian Discover > Let’s Serve atau klik di tautan berikut:

SELENGKAPNYA

APA YANG TERJADI SETELAH UCAPAN PERPISAHAN TERAKHIR

Dr. Sandersan (Sandy) Onie, Yoice Leonora, Ps. Kenny Goh & drg. Jessica F. Nilam

Di masa pandemi ini, banyak dari teman-teman dan mungkin keluarga kita yang kehilangan seseorang yang dekat. Penting untuk semua orang mengerti proses dan cara menangani perasaan atau emosi supaya kesehatan jiwa/mental tetap terjaga. Berikut ini adalah artikel dari Counseling Ministry tentang bagaimana kita bisa “grieving” atau berduka dengan benar. 

Artikel ini tersedia dalam Bahasa Indonesia & Inggris.

BAHASA INDONESIA BAHASA INGGRIS

KEPEDULIAN COVID-19

Seperti yang sudah diinformasikan oleh Ps. Jeffrey Rachmat melalui video, bahwa JPCC ingin mengetahui perkembangan Saudara dan keluarga saat ini. Agar Gereja bisa memberikan bantuan yang dapat menolong Saudara melewati masa global pandemi COVID-19 ini, mohon pastikan Saudara (baik DM, CT, DL, DF & HDF) sudah mengisi tautan berikut ini:

UPDATE

Catatan:

Selama pandemi ini masih berlangsung, tautan ini yang akan terus dipakai untuk berhubungan dengan Tim JPCC Peduli Covid-19. 

VIRTUAL IPRAY

Setiap Minggu ke-2 dan ke-4 | 20.00-21.00

Mazmur 145:18 (TB)

“TUHAN dekat pada setiap orang yang berseru kepada- Nya, pada setiap orang yang berseru kepada-Nya dalam kesetiaan”. Di masa seperti sekarang ini, saat banyak berita-berita negatif yang seringkali membuat kita khawatir tentang kesehatan, ekonomi, keluarga, marilah kita bersama berdoa, kita bersama-sama merasakan hadirat Tuhan melalui doa bersama.

JPCC Prayer Ministry mengadakan Virtual iPray yang terbuka bagi seluruh DATE Member melalui aplikasi Zoom.

TAUTAN ZOOM

Saudara juga dapat mengunduh tata cara berdoa online melalui tautan: 

PANDUAN IPRAY

MARI SEPAKAT BERDOA UNTUK BEBERAPA HAL DI BAWAH INI (MATIUS 18:19)

Share by: