Contact us

6 Tips Mendorong Percakapan (Conversation) Dalam DATE

JPCC Small Groups Ministry • Jun 30, 2020

6 Tips Mendorong Percakapan (Conversation) Dalam DATE

1. Ramah
Jadilah ramah (bertutur kata & bersikap yang baik) ke setiap anggota DATE. Bila ada anggota DATE baru, sisihkan waktu untuk berkenalan. Perkenalkan mereka dengan anggota DATE lainnya, serta jelaskan tentang mengapa dan apa itu DATE seperti yang ada di DATE Meeting Guideline. Anda juga dapat menjelaskan siapa saja Core Team dan peran mereka di DATE. Bangun rasa aman & nyaman sehingga ada keterbukaan dan yakinkan bahwa setiap pendapat anggota DATE didengar dan berharga.

2. Persiapkan pertanyaan
Siapkan pertanyaan-pertanyaan reflektif, misalnya tentang khotbah hari minggu atau tentang apa yang dialami anggota selama satu minggu terakhir (baik progress maupun process), bukan pertanyaan tertutup (pertanyaan yang jawabannya ya dan tidak). Persiapkan pertanyaan sebanyak yang Anda perlu untuk membangun percakapan di DATE.

3. Nyamanlah dengan keheningan
Tidak perlu risau dengan keheningan sehingga terburu-buru untuk mengatasi suasana tersebut. Seseorang perlu waktu minimal 6 (enam) detik untuk mencerna dan menjawab pertanyaan yang diberikan. Hitung sampai 10-15 detik sebelum mengulangi pertanyaan atau berpindah ke pertanyaan lainnya. Berikan apresiasi kepada anggota DATE Anda setelah selesai memberikan pendapat atau jawaban. Apa yang Anda apresiasi akan terduplikasi.

4. Tanya ke anggota lain
Tanyakan pendapat kepada orang-orang yang dirasa memiliki perspektif yang menarik untuk memperkaya pembahasan. Jangan memberi kesan memaksa (keharusan), tetapi beri kesempatan untuk mereka menyampaikan pendapatnya bila ada. Tugas Anda adalah sebagai fasilitator diskusi, tidak perlu menjawab semua pertanyaan. Gunakan jurus tai-chi, jurus dimana saat Anda menerima pertanyaan lalu meneruskan pertanyaan tersebut kepada satu atau beberapa orang terlebih dahulu agar diskusi berjalan dengan menarik.

5. Beri umpan balik yang positif
Berikan umpan balik yang positif sehingga anggota DATE terdorong untuk lebih aktif dan terbuka. Saat seseorang diberikan umpan balik yang positif, Anda seperti memberikan deposit pada bank emosionalnya yang mendorong orang tersebut termotivasi.

6. Luangkan waktu untuk setiap orang terkoneksi
Luangkan waktu untuk setiap anggota DATE saling berbincang untuk membangun rasa nyaman dan hubungan yang kuat satu sama lain. Biasanya ini terjadi saat pertemuan DATE sudah selesai. Jangan terburu-buru untuk menyelesaikan pertemuan. Inilah momen di mana Anda bisa tahu dan kenal lebih dalam (tentang progress atau process yang dihadapi) setiap anggota DATE.
Share by: